11/12/2023

Trending News

Informasi Terkini

Diskes Minahasa Seriusi Tangani Stanting di Sejumlah Kecamatan

Minahasa – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa gelar pertemuan lintas sektor penanganan stunting di daerah, bertempat di Gedung Balai Pertemuan Umum (BPU) Tondano, Kamis (20/5/2021) siang tadi.

Sambutan Bupati Minahasa yang dibacakan Sekda Frits Muntu,S.Sos mengatakan peningkatan kualitas kesehatan harus terus diperjuangkan sebagaimana diatur dalam peraturan Presiden No 18 Tahun 2020 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2020 – 2024 dan telah menetapkan percepatan penurunan stunting sebagai salah satu proyek prioritas strategis (Major project).

“Keputusan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional tentang penetapan perluasan Kabupaten/Kota lokasi prioritas tahun 2022, sebagaimana terlampir merupakan perluasan Kabupaten/Kota lokasi yang telah menjadi fokus intervensi penurunan stunting terintegrasi pada tahun 2018 – 2021,” ucap Muntu

Pertemuan lintas sektor penanganan stunting di Kabupaten Minahasa ini harus benar-benar dilakukan secara terintegrasi dengan memperkuat sinergi.

Ini semua, agar masalah demi masalah yang akan dibahas ini akan berdampak nantinya pada penurunan angka stunting khususnya di Kabupaten Minahasa,”jelasnya.

Ditambahkannya, data yang ada untuk Kabupaten Minahasa pada tahun 2020 bahwa hasil pengukuran stunting terdapat pada balita yang terukur sebanyak 117 balita atau 3,11% dari 5.691 balita dan pada tahun 2021 data sampai bulan februari yang diukur sebanyak 132 balita atau 7,21% dari 1.831.

“Berdasarkan data yang ada masih tingginya angka stunting dan masih banyak balita yang belur terukur yang memungkinkan bertambahnya angka balita kerdil, sehingga pentingnya komitmen para kepala perangkat daerah dalam memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya kesehatan dan gizi bagi keluarga,”tutupnya. (YM)